Yumeko » Kotani Nobuko http://www.yumeko.web.id Belajar budaya dan bahasa Jepang bersama Tue, 16 Mar 2010 08:00:12 +0000 http://wordpress.org/?v=2.9.2 en hourly 1 -te kuru: pergi dan kembali lagi http://www.yumeko.web.id/2009/04/14/te-kuru-pergi-dan-kembali-lagi/ http://www.yumeko.web.id/2009/04/14/te-kuru-pergi-dan-kembali-lagi/#comments Mon, 13 Apr 2009 17:01:56 +0000 Agro Rachmatullah http://www.yumeko.web.id/?p=304 \"Tunggu di sini, aku akan datang kembali\"
“Tunggu di sini. Aku akan pergi dan nanti datang kembali!”

kuru (来る) adalah verba yang berarti “datang” (betuk sopannya adalah kimasu). Inilah contoh kalimat sederhananya:

私はインドネシアから来ました
watashi wa indoneshia kara kimashita
Saya datang dari Indonesia

私 (watashi): saya
インドネシア (indoneshia): Indonesia
から (kara): dari
来る (kuru): datang

Arti literalnya memang “saya datang dari Indonesia”, namun pola kalimat di atas bisa kita gunakan saat memperkenalkan diri yang kurang lebih maksudnya “saya dari Indonesia”.

Nah, kuru bisa juga ditempelkan pada bentuk te verba sehingga menjadi -te kuru. Pada bentuk ini, umumnya penulisannya menggunakan hiragana くる. Konstruksi -te kuru ini bisa memiliki banyak arti, dan kita akan mempelajari salah satunya di sini.

Pergi melakukan sesuatu dan kembali lagi

-te kuru bisa berarti “pergi dan kembali lagi”. Contoh tergampangnya adalah apa yang diucapkan orang Jepang saat pergi keluar rumah.

行ってきます!
itte kimasu!
Berangkat dulu ya! (literal: Saya pergi dulu dan nanti akan kembali lagi!)

行く (iku): pergi
来る (kuru): datang

Kata dasar di sini adalah iku yang berarti pergi. Ya, yang mengucapkan ini pertama-tama akan pergi entah ke sekolah, toko, atau ke kantor. Tapi apa yang akan dilakukan setelah urusanya selesai? Tentu saja datang (kuru) kembali ke rumahnya! Oleh karenanya iku diubah menjadi bentuk te-nya yaitu itte dan diberi kimasu yaitu bentuk sopan kuru.

Ini contoh lainnya:

原因を調べてきます
gen’in o shirabete kimasu
Saya akan menyelidiki penyebabnya (dan nanti akan datang lagi untuk melapor)

原因 (gen’in): sebab
調べる (shiraberu): menyelidiki
来る (kuru): datang

Pada kasus ini maksud -te kuru juga sama. Orang yang mengucapkannya pertama akan pergi untuk menyelidiki (shiraberu), lalu setelahnya akan datang (kuru) lagi misalnya untuk melaporkan hasilnya.

Contoh dari dorama: Nobuta o Produce

Maksud -te kuru sebetulnya sangatlah kongkrit dan mudah dibayangkan: “pergi, melakukan sesuatu, lalu datang kembali”. Kita akan mengangkat salah satu adegan dari dorama Nobuta o Produce episode 7 yang menggunakan -te kuru berkali-kali. Kalau bisa, coba dengarkan audionya juga.

Pergi mengambil tas dan kembali lagi

Download: kaban_totte_kuru.mp3 (58 KB)

か、鞄、取ってくるね
ka, kaban, totte kuru ne
A, aku ambil tas dulu ya (dan nanti kembali ke sini)

鞄 (kaban): tas
取る (toru): mengambil
来る (kuru): datang

Pada adegan ini Nobuta dan temannya Akira berada di ruang klub (1). Lalu karena sudah akan pulang, Nobuta mengatakan bahwa dia akan mengambil (toru) tasnya yang ada di kelas. Kenapa digunakan bentuk -te kuru? Karena nanti Nobuta akan datang kembali ke ruangan ini! Bisa dilihat bahwa Nobuta pergi (2), mengambil tasnya (3), lalu datang kembali (4).

Perhatikan bahwa karena ini antar teman dekat, Nobuta menggunakan bentuk biasanya yaitu kuru dan bukan kimasu.

Pergi memanggil bantuan dan kembali lagi

Download: hito_yonde_kuru.mp3 (158 KB)

野ブタ: ご、ごめん!だ、大丈夫? go, gomen! da, daijoubu?
彰: 大丈夫、大丈夫、大丈夫 daijoubu, daijoubu, daijoubu
野ブタ: 人、人呼んで、人呼んでくる hito, hito yonde, hito yonde kuru
Nobuta: Ma, maaf! ka, ka, kamu nggak apa-apa?
Akira: Nggak apa-apa, nggak apa-apa.
Nobuta: A, aku, aku pergi, aku pergi panggil orang dulu. (dan nanti kembali ke sini)

ごめん (gomen): maaf
大丈夫 (daijoubu): baik-baik, OK
人 (hito): orang
呼ぶ (yobu): memanggil
来る (kuru): datang

Berikutnya terjadi sesuatu dan Akira terluka! Nobuta panik, lalu mengatakan bahwa dia akan memanggil (yobu) orang untuk dimintai tolong. Kenapa digunakan bentuk -te kuru (untuk verba ini -de kuru)? Karena Nobuta berniat kembali ke ruang ini! Dan benar saja, dia kembali bersama teman lainnya yaitu Shuuji.

Pergi membeli es dan kembali lagi

Download: koori_katte_kuru.mp3 (96 KB)

こ、氷、買ってくるね
ko, koori, katte kuru ne
A, aku beli es ya (dan nanti kembali ke sini)

氷 (koori): es
買う (kau): membeli
来る (kuru): datang

Terakhir, Nobuta pamit pergi lagi ke luar untuk membeli (kau) es agar darah Akira berhenti. Tentunya sudah tahu alasannya kenapa digunakan bentuk -te kuru. Setelah mengambil dompet (1) dan keluar membeli es (2), Nobuta kembali lagi menuju ruang klubnya (3) seperti yang diharapkan.

Penutup

Bahasa Inggris terkenal sangat mendetil soal waktu: kita bisa menemui berbagai macam kala (tense) di sana. Di lain pihak, tata bahasa Jepang sangat mendetil dalam hal-hal seperti kesopanan, perasaan, keinginan, dan rencana. Penggunaan -te kuru adalah salah satu contoh yang menyelipkan aspek rencana tersebut, yaitu rencana “akan kembali”.

Dengan kata lain, kalau pada semua contoh di atas bentuk -te kuru tidak digunakan, arti dasarnya tidaklah berubah. Misalnya, saat akan pergi keluar kamu bisa saja mengatakan hanya “ikimasu!“. Perbedaannya dengan itte kimasu hanyalah rencana kembali yang dibuat eksplisit.

Terakhir, ingat bahwa bentuk -te kuru bisa memiliki makna lain juga, tergantung verba dan konteksnya. Untuk penggunaan lain tersebut silahkan baca artikel lainnya.

]]>
http://www.yumeko.web.id/2009/04/14/te-kuru-pergi-dan-kembali-lagi/feed/ 12